MEDAN (suaramahardika): Wakil Ketua DPRD Medan Burhanuddin Sitepu menerima keluhan ratusan warga dari Dapil II Kota Medan berupa sulitnya mengurus BPJS Kesehatan karena prosedurnya yang tumpang tindih.
Hal itu terungkap ketika Anggota DPRD Medan dari Fraksi Demokrat ini melakukan Reses Sabtu (11/12/2016) di enam kecamatan yakni, Medan Johor, Medan Maimun,Medan Selayang,Medan Tuntungan ,Medan Polonia dan Medan Sunggal.
Selain itu warga juga mempersoalkan masalah banjir dan lumpur hasil dari pengorekan tanah drainase yang kerap menimbulkan kemacatan serta adanya begal dan perampokan akibat listrik dan lampu jalan yang padam.
Menanggapi hal itu Burhanuddin meminta agar BPJS Kesehatan segera mengevaluasi kinerja pegawasinya terkait buruknya pelayanan dan kepada Pemko Medan segera mengatasi persoalan banjir yang selama ini sudah menyengsarakan masyarakat.(bm-5)