
MADINA (suaramahardika):
Indako bekerja sama dengan PT. PSJ Raya melaksanakan Safety riding ( cara berkendaraan aman dan nyaman tampa merugikan pengendara lain ) di SMK N I Panyabungan, Rabu (12/10/2016).
Pelaksanaan Safety Riding tersebut diikuti oleh seluruh siswa SMK N I Panyabungan terutama bari siswa yang mempunyai kendaraan bermotor.
Sofian Azri didampingi Syaputra dari Perusahaan Indako kepada wartawan mngatakan bahwa Safety riding merupakan tanggung jawab kita bersama dan kegiatan mereka tersebut melibatkan beberapa pihak, terutama bagi pelajar tingkat SMA, SMK agar menjadi pelopor generasi penerus bangsa yang peduli dengan tertib berlalu lintas,” katanya.
Lebih lanjut disampaikannya pelaksanaan safety riding ini bekerja sama dengan PT. Putra Surya Jaya Raya serta menggandeng Polres Madina untuk menyampaikan bagaimana cara tertib berlalu lintas dengan baik agar tidak menggangu penguna kenderaan lainya.
“Tujuan dilakukannya safety riding for senior high scool ini, agar para siswa mendapatkan pemahaman safety riding sehingga tertanam budaya lalu lintas sejak dini dan ini berdampak nantinya mengurangi angka kecelakaan berlalulintas karena kita ketahui bahwa pelajar merupakan penyumbang angka kecelakaan berlalu lintas,” katanya.
Dalam kegiatan safety riding for sonior high school, kita mengambil thema mari bersama satukan hati kita ikut serta sebagai duta pelopor keselamatan berkendara, dan untuk itu saya menghimbau agar para pelajar yang ada di SMK ini patuh terhadap peraturan berlalu lintas untuk mengurangi angka kecelakaan.
Hal senada juga disampaikan kepala cabang PT. PSJ Raya Daud Rahmat Batubara, dimana dia mengatakan melalui safety riding ini, para siswa mendapatkan pengetahuan bagaimana tata cara berkenderaan dengan baik agar terhindar dari kecelakaan berlalu lintas.
“Dalam kegiatan tersebut kita juga menekankan kepada siswa agar selalu memakai helm dalam setiap berkenderaan,” katanya.
Dan kita juga memberikan hadiah berupa helm, jam dinding, masker kepada siswa-siswi bagi yang mengetahui jawaban pertanyaan yang kita sampaikan.
“Kita dan para siswa juga langsung berdialog dan membagi pengalamannya selama berkenderaan,” katanya.
Dalam kesempatan itu kanit lantas Polres Ipda J. Nasution juga memberikan arahan terhadap siswa mengenai keselamatan belalu lintas, juga bagaimana tata cara pengereman yang baik agar tidak terjatuh saat berhenti mendadak, disamping itu para siswa juga melakukan praktek lansung yang dipandu instruktur.
Kemudian kanit lantas juga mengajak kepada siswa agar menghindari penggunaan hanpone, tidak mengkonsumsi minuman keras dan narkoba saat berkendaraan agar terhindar dari kecelakaan lalu lintas.(bm-4)